Dapatkan Produk Promo Harbolnas di iLotte

Setelah sebelumnya sukses beberapa kali menggelar hari belanja online nasional pada tahun 2012 dan 2013. Pada tahun 2014 silam kembali digelar Hari Belanja Online Nasional pada tanggal 12 Desember, itulah sebabnya Hari Belanja Online Nasional ini lebih populer dikenal juga sebagai hari 12.12. Pada awal digelar tahun 2012 lalu, acara ini hanya diikuti oleh 7 situs toko online saja, dan pada saat itu hanya dikenal sebagai aksi 121212.

Dari sebuah inisiatif spontan pada tahun 2012 inilah yang akhirnya bergerak menjadi sebuah aksi bersama yang dilakukan oleh para usaha retail online di Indonesia. Dan pada tahun 2013, akhirnya mulai diperkenalkan dengan istilah Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas, dimana dalam satu hari tersebut, para pelanggan bisa mendapatkan penawaran diskon terbesar sepanjang tahun untuk produk-produk menarik yang hanya bisa dilakukan secara online.

  
Acara ini pun mendapatkan respon yang cukup positif, dimana rata-rata e – commerce peserta Hari Belanja Online Nasional 2013 tersebut mendapatkan respon yang positif. Dengan melihat dari berbagai rilis yang dikeluarkan, bahwa acara Hari Belanja Online Nasional 2013 ini telah memecahkan rekor penjualan online di Indonesia. Tahun ini Hari Belanja Online Nasional kembali digelar dengan peningkatan jumlah peserta menjadi 72 e – commerce yang masing-masing memberikan penawaran diskon bagi para konsumennya secara online hingga mencapai 90%. Dan salah satunya e – commerce yang ikut dalam acara ini yaitu iLotte.

Persaingan dunia e – commerce akan lebih seru dengan hadirnya iLotte, yang merupakan situs toko online yang dibuat oleh 2 raksasa bisnis asal Indonesia dan Korea Selatan. Kedua perusahaan besar tersebut (Salim Group Dan LOTTE Group) masing-masing berinvestasi sebesar USS 100 juta dengan porsi saham masing-masing 50%. iLotte ini hadir dengan mengusung konsep online mall. Selain itu iLotte ini akan menawarkan berbagai produk di bidang kesehatan & kecantikan, fashion, makanan & minuman, kebutuhan olahraga & rumah tangga, kebutuhan ibu & anak, dan elektronik. 

  
Sebagai perbedaan dengan e – commerce lainnya, iLotte ini hanya menjual produk resmi dan bukan barang dari reseller. Selain itu juga, iLotte menawarkan berbagai produk spesial dari berbagai toko serta perusahaan ritel besar seperti LOTTE Shopping Avenue dan LOTTE Mart, layanan online-to-online (O2O), layanan pembelian secara langsung serta pembelian melalui permintaan khusus untuk produk-produk impor.

Selain itu ada juga situs toko online baru, yakni iLOTTE.com yang isinya berupa produk-produk branded original. Disini anda bisa mendapatkan produk-produk yang ada di Lotte Avenue Mall, LotteMart, The Goods Dept, Levi’s, JYSK, serta brand-brand terkenal lainnya. Selain itu juga ada harga promo dari iLotte, khususnya untuk belanja produk fashion dan beauty. Dimana ada promo Flash Deal dengan diskon hingga 90% yang tiap jam produknya akan ganti, dan produknya sangat terbatas. Ada juga diskon hingga Rp. 88 juta untuk membeli mobil impian.

Ditambah lagi dengan diskon 20% jika anda menggunakan CC BCA, atau 30% untuk CC BNI. Dan bagi anda yang berdomisili di Jakarta dan sekitarnya, ada free delivery dalam 3 jam. Bagi anda yang suka minuman kopi, di iLotte telah hadir produk bernama JJ Royal Coffee Paket Ground Bag 200 gram. Terdapat 3 varian kopi yang dapat anda pilih seperti Flores Arabica, Papua Arabica, dan Lampung Robusta. Pada awalnya JJ Royal Coffee 200 gram ini dijual dengan harga sekitar Rp 226.000 (dua ratus dua puluh enam ribu), dan di diskon 11 % sehingga anda bisa mendapatkannya dengan harga Rp 202.000 (dua ratus dua ribu).