Sistem Operasi Ubuntu untuk Perangkat Handphone – Banyak system operasi
yang menyediakan pengguna handphone dengan berbagai macam fitur khusus, sebut
saja seperti OS Android, Symbian, Mac OS, dan lain-lain. Namun
untuk kali ini mungkin agak sedikit berbeda karena akan hadir sebuah OS Ubuntu,
sebuah system operasi yang lebih terkenal dengan perangkat computer tersebut
kali ini akan mengeluarkan produknya untuk perangkat Handphone.
jika dari pembaca ada yang ingin mencoba system operasi yang paling nyaman
digunakan kami sarankan untuk memiliki handphone yang banyak karena system
operasi selalu berkembang dan mengupgrade sesuai dengan perkembangan
tekonologinya. System operasi ubuntu diharapkan bisa mengeluarkan inovasi baru
yang belum pernah ada sebelumnya pada OS lainya. Dengan pengalaman yang sudah
banyak dari OS ini akan memberikan beberapa fitur dan menu terutama desain yang
baru dan tentunya lebih baik dari yang sekarang serta lebih mudah pemakaianya.
Namun sebelum Sistem operasi ini menjadi popular pastinya butuh pengamatan yang
jeli agar tidak mengecewakan konsumen nantinya. Sebuah perusahaan elektronik
rumah tangga dan pengembang software (perangkat lunak) berasal dari Negara
Spanyol yang menurut media akan menjadi produsen Handphone Ubuntu ini, Produk
pertama ini akan menggunakan nama Aquarius E4.5 Ubuntu Edition dan akan
dipasarkan di Negara Eropa.
Tentunya akan memberikan sebuah perubahan yang menarik bagi dunia elektronik
khususnya perangkat Handphone. Untuk produk yang akan dirilis pertama akan
menggunakan spek yang mirip dengan OS Android, berikut spesifikasi yang
digunakan produk ubuntu Aquarius E4.5: prosessor 1.3Ghz , Ram 1gb, Memmory
Internal 8gb, kamera dual 8mp bsi dan 5mp, layar 4.5 ichi beresolusi 540x960,
Dual SIM, warna hitam.
Karena Handphone Ubuntu ini dibuat di Negara Matador (Spanyol) dan masih baru
mengeluarkan produk, sementara akan memasarkan produknya di daerah pasar Eropa
saja dengan bandrol harga sebesar 169.90 Euro / US$ 195. Bagi anda yang
berminat bisa membeli langsung ke Eropa atau nunggu dipasarkan di Indonesia,
hehehe. Justkiding J.
Untuk pembahasan kali ini cukup sekian dan terimakasih bagi semua pembaca,
semoga bisa bermanfaat bagi kita semua.
Terimakasih sudah membaca, pasti bermanfaat ..!!
Tag : Sistem Operasi Ubuntu untuk Perangkat Handphone