Cara
Mudah Membuat Bola dengan CorelDRAW -
Halo pada kesempatan pagi hari ini saya akan membahas cara membuat bola dengan
coreldraw. Mungkin anda suka main bola dan ingin membuat bola dengan banduan
aplikasi vector ini untuk keperluan anda masing-masing. Mungkin anda ingin
membuat bola untuk keperluan logo dari tim anda atau yang lainnya. Atau anda
hanya iseng-iseng untuk membuat bola sebagai latihan agar ilmu corel anda lebih
meningkat.
Memang sudah banyak vector bola di internet yang hanya tinggal download akan
tetapi anda tidak tahu bagaimana cara membuatnya hingga seperti yang anda
download. Sebagian orang ada yang lebih suka dengan apa yang dia buat sendiri
dibandingkan hanya mengandalkan instannya saja, nah bagi anda yang ingin
belajar untuk membuat bola dengan aplikasi coreldraw anda bisa sima tutorial
dibawah ini. Silahkan langsung saja menuju ke TKP ..!!
Berikut ini Cara Mudah Membuat Bola dengan CorelDRAW yang bisa anda tiru dan contek hingga menjadi ilmu anda
sendiri.
Pertama-tama anda buat lingkaran seperti gambar dibawah ini.
Berikutnya anda copy paste polygon yang sudah anda buat dengan cara klik node
yang dibawah dan drag ke atas trus klik kanan.sebelumnya anda aktifkan dulu
Snap To Object cara cara menekan tombol Alt+Z pada keyboard, setelah aktif maka
pada dragging akan mengarah pada node yang dituju oleh anda. Perhatikan pada
gambar dibawha ini.
Silahkan anda gepengkan object hasil duplikat tadi yang dimakusdkan untuk
paduan editing pada objek polygon yang berada di tengah-tengah.
Pada Shape tool yang ada di Toolbox silahkan anda mainkan node yang ada, untuk
menambah node anda bisa gunakan cara klik garis lalu tekan + (plus) pada
keyboard, silahkan anda arahkan seperti pada gambar dibawah ini.
Silahkan anda copy lingkaran lalu anda perkecil dan posisikan agak kedalam
mengikuti pojok-pojok yang ada.
Lalu anda beri warna hitam, karena umumnya menggunakan warna hitam maka beri
warna hitam saja.
Untuk sisanya anda kreasi sendiri dengan imajinasi anda sendiri, anda bisa
teruskan hingga seperti pada gambar dibawah ini.
Bagaimana, mudah bukan untuk membuatnya. Saya kira tidak terlalu sulit lah
untuk membuat bola dengan coreldraw. Bagi anda yang baru belajar coreldraw
silahkan anda coba ya pasti anda bisa kok, atau anda mampir lagi ke blog ini
untuk belajar coreldraw dengan cara mengklik menu CORELDRAW diata.
Terimakasih sudah membaca, pasti bermanfaat . . . !
Tag :