Cara Mendaftarkan Blog Ke Dmoz-
Bagi seorang blogging yang suka mengoptimalkan blognya setiap saat pastinya ada
yang tahu dengan situs yang satu ini yaitu Dmoz. Jika blog anda didaftarkan di
dmoz maka dengan sendirinya trafik akan meningkat, malah blog anda akan kebanjiran
pengunjung karena jika anda mendaftarkan blog anda di dmoz maka blog anda akan
terpasang ke banyak search engine bukan hanya google, bing dan yahoo saja.
Dengan adanya manfaat itulah para blogger berbondong-bondong mendaftarkan
blognya di dmoz dan tidak sedikit pula yang gagal diterima oleh pihal dmoz. Itu
disebabkan karena yang menyeleksi adalah karyawan dmoz bukan mesin seperti yang
digunakan oleh google.
Karena yang menyeleksi adalah manusia maka tingkat kesulitannya tinggi untuk tembus
atau diterima oleh dmoz. Namun walaupun sulit untuk diterima alangkah baiknya
jika anda tidak putus asa melainkan selalu mencoba dan mencoba.
Ya bisa dibilang seperti mendaftar google adsense, jika tidak dicoba terus
menerus maka anda tidak akan tahu apa yang salah dengan blog anda. Dengan cara
mencoba dan terus mencobalah yang dapat mengetahui apa sebenarnya yang jadi
masalah pada blog anda sehingga sangat sulit untuk diterima.
Coba perhatikan beberapa info dibawah ini untuk mempermudah diterimanya blog
anda oleh pihak dmoz.
Tahap Perbaikan :
Alangkah baiknya jika blog anda yang masih dalam tahap perbaikan seperti
mengatur lebar pada blog, mengedik code html dan yang lainnya untuk tidak
terburu-buru dulu mendaftarkan blog anda ke dmoz. Itu dikarenakan karyawan dmoz
tidak suka dengan blog atau website didaftarkan dalam keadaan perbaikan.
Blog Baru :
Biasanya para blogger pemula seperti saya mendengar bakalan mendapatkan trafik
yang melimpah jika di daftarkan ke dmoz, hari itu juga di daftarkan padahal
blog yang dikelolanya masih sangat-sangat baru. Maka tidak heran jika pihak
dmoz langsung menolak blog tersebut untuk di ambil oleh pihak dmoz. Alangkah baiknya
jika blog yang didaftarkan cukup umur.
Konten Berkualitas :
Buatlah konten yang berkualitas dengan meminimalisir ejaan yang tidak benar
seperti kalimat alay dan sebaginya. Konten blog haruslah asli tanpa copy paste
100%, jika anda tidak puny ide anda cukup tulis ulang artikel yang anda buat
referensi dengan kata dan kalimat anda sendiri. Hal seperti itu cukup aman dan
tidak menguras pikiran anda.
Ok, referensi diatas saya kira cukup ya. Intinya artikel blog anda tidak copy
paste dan sedikit sekali ejaan yang tidak benar (Berkualitas), blog yang berumur,
blog siap didaftarkan dalam artian bukan tahap perbaikan.
Tambahan, jika visitor blog anda lumayan itu juga bisa dijadikan modal utama
diterimanya blog anda oleh pihak dmoz.
1. Pertama-tama anda buka situsnya yaitu http://dmoz.org.
2. Setelah anda berada di situsnya, silahkan anda pilih “Word” lalu pilih
bahasa yang digunakan. Dalam pembahasan ini kita pilih “Bahasa Indonesia”.
3. Lalu pilih kategori sesuai tema blog anda. Dalam pembahasan ini kita pilih “Internet”.
Silahkan sesuaikan dengan tema blog anda.
4. Kemudian pilih lagi subkategori yang lebih rinci dari kategori yang kita
pilih tadi seperti “Rancang Bangun Web”.
5. Berikutnya anda klik saja “Suggest URL” atau “Menyarankan URL” dibagian pojok
kanan atas header.
- Site URL : URL blog anda
- Title Of Site : Judul atau keyword blog anda
- Site Description : Deskripsi singkat tentang blog anda
- Your E-mail Addres : Isi dengan email anda
- User Verification : Isi kata verifikasi yang tertera pada kolom kedua
6. Dan yang terakhir anda klik “Submit”.
Setelah itu anda tunggu sekitar 2 atau 3 minggu untuk di review oleh karyawan
dmoz. Ya tidak hari itu juga blog anda akan di review karena yang mendaftar
bukan hanya di Indonesia melainkan blogger seluruh dunia juga ikut mendaftar,
maka jangan heran kalau waktu reviewnya lama dan disamping itu cara untuk
mereviewnya pun menggunakan cara manual yaitu ditangani langsung oleh orangnya
atau karyawan dmoz. Sudah lama reviewnya, kemungkinan diterima juga sulit. Hehehehe.
Itu tidak jadi masalah, yang penting tetap berusaha dan terus berusaha. Bayangkan
jika blog anda berhasil tembus, hmmm. Ops, udah jangan mikir sampai kesana
dulu.
Terimakasih sudah membaca, pasti bermanfaat . . . !
Tag : Cara Mendaftarkan Blog Ke Dmoz